7 Filosofi Naik Sepeda Tentang Cita-Cita




1. “Awalnya tertatih-tatih, jatuh pun biasa. Hingga akhirnya lancar terkayuh juga.”


“Kita tidak bisa serta merta pandai melakukan sesuatu, kita perlu belajar hingga akhirnya akan mahir melakukan sesuatu hal. Bahkan beberapa kali harus gagal dahulu.”

2. “Untuk tetap bisa berjalan melaju, kita harus senantiasa mengayuhnya. Agar tidak berhenti atau terjatuh.”

“Kita bisa terus bertahan menjalani kehidupan, jika kita senantiasa mau melakukan hal-hal yang berguna. Jika tidak, maka hidup kita akan stabil  itu-itu saja. Bahkan bisa terjatuh tidak bahagia.”

3. “Terlalu cepat mengayuh bisa  membuat sepeda kita kesulitan kendali, bahkan jatuh tersandung batu kecil.”

“Terlalu cepat dan terburu-buru, membuat kita bisa teledor bahkan gagal karena terpeleset  karena hal yang kecil sekalipun.”

4. “Justru ketika kita santai mengayuh sepeda, kita bisa merasakan sepoi angin dan indahnya pemandangan yang kita lewati.”

“Ketika kita bisa dengan santai pelan tapi pasti dalam melakukan suatu hal. Kita bisa menikmati banyak momen dalam kehidupan ini.”

5. “Tak selamanya jalan yang kita lewati akan mulus dan rata, ada kalanya penuh batu dan menanjak berliku adanya.”

“Hidup ini tak selamanya berjalan sesuai dengan keinginan kita. Ada kalanya cobaan dan tantangan yang datang, itu hal yang sewajarnya.”

6. “Kadang kita akan bertemu dengan pengendara lain yang egois memakai jalan, bahkan dengan sengaja menabrak kita.”

“Kita akan bertemu dengan orang-orang yang beraneka ragam, ada yang ingin menang sendiri, egois, bahkan dengan sengaja ingin menjatuhkan kita.”

7. “Ada kalanya saat memiliki boncengan maka kita lebih merasa nyaman dan punya teman ngobrol dalam berkendara.”

“Kita memang butuh seseorang dalam menjalani hidup ini, untuk membuat kita merasa lebih nyaman dan punya tempat berbagi.”


0 Response to "7 Filosofi Naik Sepeda Tentang Cita-Cita"

Post a Comment

BERLANGGANAN GRATIS VIA EMAIL

Dapatkan Artikel Terbaru Dari AJP Creations Melalui Email Anda. Jangan lupa cek kotak masuk di emailnya untuk mengaktifkan fitur pengiriman, setelah klik berlangganan di bawah ini.